Bahan
Bahan I :
- 500 ml air
- 1 sendok teh agar-agar bubuk
- 1/2 sendok teh jell instan bubuk
- 100 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh selasih, rendam, tiriskan
- 3 buah (500 gram) kiwi hijau, iris bulat
Bahan II :
- 3 buah (500 gram) kiwi hijau, potong-potong
- 100 ml jus kiwi siap pakal
- 900 ml susu cair
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 1/2 sendok teh jeli instan bubuk
- 175 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 4 tetas pewarna hijau tua
Bahan III :
- 500 ml susu cair
- 1/2 bungkust agar-agar bubuk
- 1/2 sendok teh Jeli instan bubuk
- 100 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat :
Bahan I :
- Rebus air. agar-agar, jeli instan, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Masukkan selasih. Aduk menyebar.
- Masukkan 200 ml ke dalam loyang kotak 20x20x7 cm. Biarkan setengah beku.
- Tata potongan kiwi. Siram sedikit dengan sisa bahan I yang sudah dipanaskan. Biarkan beku.
Bahan II :
- Blender kiwi dan jus kiwi. Sisihkan
- Rebus susu cair, agar agar bubuk. jeli instan, gula pasir, garam dan pewarna hijau tua sambil diaduk sampai mendidih.
- Masukkan blenderan kiwi. Aduk rata. Angkat. Tuang setengah bagian ke atas bahan I. Biarkan setengah beku.
Bahan III :
- Rebus susu cair, agar-agar bubuk. jeli instan, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
- Tuang ke atas bahan lI. Biarkan setengah beku.
- Panaskan sisa bahan II yang sudah ditambahkan 1 sendok makan air. Tuang ke atas bahan III. Bekukan. Potong-potong.
Note : Resep untuk 24 potong